Facebook MAN IC

Home » , » Kakanwil Kemenag Aceh Lantik Kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur

Kakanwil Kemenag Aceh Lantik Kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur

Kakanwil Kemenag Aceh Lantik Kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur
Pelantikan Kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur
MAN Insan Cendekia – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Aceh, Drs. H.Daud Pakeh melantik Kepala Madrasah Aliyah Negeri (MAN) Insan Cendikia Aceh Timur di kantor kementerian agama Kabupaten Aceh Timur, Kamis (18/2). 

Shulfan,S.Ag.,M.Sc merupakan kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur pertama setelah dinyatakan lulus dalam seleksi kepala Madrasah secara nasional dan resmi menjadi kepala MAN Insan Cendekia Aceh Timur dengan surat Keputusan (SK) Nomor KW.01.1/2/Kp.07.5/35/2016 tanggal 25 Januari 2016 terhitung mulai tanggal pelantikan.

Dalam arahannya, Kakanwil Kemenag Aceh, Daud Pakeh mengatakan bahwa jabatan baru yang diemban oleh kepala MAN Insan Cendekia ini adalah amanah yang harus dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. “Tadi sudah melakukan sumpah jabatan, sumpah itu berat dan jangan pernah dilanggar karena jika dilanggar maka akan menjadi beban bagi anak dan istri kelak ketika kita sudah tidak ada lagi,” jelasnya.

Bupati Aceh Timur, Hasballa M.Thaib dalam sambutannya mengatakan akan mendukung sepenuhnya MAN Insan Cendekia Aceh Timur karena pendidikan itu penting apalagi MAN Insan Cendekia adalah Madrasah unggulan yang sudah level nasional. Tidak mudah untuk menghadirkan Madrasah ini di Aceh timur, karena banyak daerah lain yang juga meminta namun untuk kepentingan masyarakat maka kita perjuangkan supaya MAN Insan Cendekia ini berdiri di Aceh Timur, tambah orang nomor satu di Aceh Timur.

Mewakili Direktur Pendidikan Madrasah (Penmad) Prof. Dr. Phil. H.M. Nur Kholis Setiawan, MA, Kepala Seksi Sarana dan Prasana Kemenag RI, Drs. H. Nanang Yunus Kaharuddin, MM menitip pesan Direktur Penmad yaitu agar menjadikan mutu MAN Insan Cendekia Aceh Timur tidak di bawah MAN Insan Cendekia lainnya yang telah lebih dahulu lahir seprti MAN Insan Cendekia Serpong, Gorontolo dan Jambi. “Harapan saya, di bawah kepemimpinan Shulfan MAN Insan Cendekia Aceh Timur dapat berjalan dengan baik dan hebat, sama seperti MAN Insan Cendekia lainnya yang telah lebih dahulu sukses,” pungkas Nanang. 

Prosesi pelantikan yang dipadukan dengan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW ini dihadiri oleh seluruh keluarga besar Kemenag Aceh timur, Kepala Seksi Sarana dan Prasana Kemenag RI mewakili Direktur Pendidikan Madrasah, Bupati Aceh Timur, para Kepala SKPK  Aceh Timur,  Ketua Pengadilan Negeri Idi, Ketua Mahkamah Syar’iah Idi, Wakil Ketua MPU, Ketua Baital Mal. Turut hadir juga Kepala Kantor Kemenag Aceh Utara, Lhok Seumawe, Aceh Tamiang, dan Kota Langsa. [dr]

Previous
« Prev Post